Forum Sarolangun Bersatu Siap Satukan Para Tokoh dan Milenial Dukung Cek Endra-Ratu

Iklan
Forum Sarolangun Bersatu Siap Satukan Para Tokoh dan Milenial Dukung Cek Endra-Ratu
Forum Sarolangun Bersatu Siap Satukan Para Tokoh dan Milenial Dukung Cek Endra-Ratu

Sapajambe.Com Sarolangun – Dikomandoi oleh H Muhammad Ali AB, Forum Sarolangun Bersatu siap bergerak menyatukan seluruh tokoh adat yang ada di Kecamatan Sarolangun untuk mendukung dan memilih pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi nomor urut satu, Cek Endra – Ratu Munawaroh, pada Pilgub, 9 Desember 2020 mendatang.

Pernyataan itu disampaikan langsung oleh H Muhammad Ali AB selaku ketua Forum Sarolangun Bersatu, Jumat, (23/10), usai dikukuhkan oleh Cek Endra di Desa Bernai.

"Kita akan menyatukan tokoh lembaga adat di enam kelurahan dan seluruh desa yang ada di kecematan ini untuk memilih Cek Endra sebagai gubernur 2020 nanti," kata H Muhammad Ali.

Tidak hanya para tokoh dan orang tua, H Muhammad Ali juga mengatakan membuka pintu seluas-luasnya kepada masyarakat dan juga merangkul anak muda, milenial untuk bergabung ke dalam Forum Sarolangun Bersatu, yang tujuannya mendukung Cek Endra sebagai putra terbaik Sarolangun menjadi Gubernur Jambi.

“Kita juga merangkul kaum milenial yang mau ikut, seperti hari ini mereka datang sukarela, ingin melihat Cek Endra,” katanya.

Terpisah, Fitri, salah satu milenial yang hadir pada pengukuhan tersebut menyampaikan alasannya ikut mendukung pasangan Cek Endra – Ratu menjadi Gubernur Jambi. Menurut Fitri, yakin pasangan CE-Ratu dapat menyuarakan hak-hak kaum perempuan, karena hanya pasangan ini satu-satunya yang wakilnya seorang perempuan.

"Hanya beliau yang wakilnya cewek, yang akan memperjuangkan hak wanita, hanya wanita yang mengerti wanita," kata Fitri. 

Iklan