Adirozal Sambut Kedatangan Kajati

Iklan
Adirozal Sambut Kedatangan Kajati
Adirozal Sambut Kedatangan Kajati

KERINCI - Bupati Kerinci Adirozal menyambut Kedatangan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jambi Dr Johanis Tanak, SH, MH, Senin (01/02/2021) pagi, di rumah dinas Bupati Kerinci.

Kedatangan Kajati Jambi ini, dalam rangka melaksanakan kunjungan kerja pertama serta melaksanakan Bhakti Sosial ke Kabupaten Kerinci setelah dilantik sekitar pertengahan tahun 2020 yang lalu. Tidak sendirian, Kajati didampingi oleh asisten Tindak Pidana Khusus Eko Adhyaksono,SH,MH, asisten Tindak Pidana Umum Rudi Manurung,SH,MH, asisten Intelejen Muhammad Husein,SH,MH, PLH asisten Perdata dan Tata Usaha Negara Karmin,SH,MH dan Rudi Iskandar,SH,MH, Kabag TU Kejati Jambi.

Turut mendampingi Bupati Kerinci Wakil Bupati Kerinci, PLT Sekda Kerinci, Kapolres Kerinci, Dandim 0417/Kerinci, Kejari Kerinci, Ketua DPRD Kerinci serta Unsur Forkopimda Kabupaten Kerinci dan para seluruh Kepala OPD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kerinci.

Bupati Kerinci Adirozal mengucapkan terima kasih atas kedatangan Kajati Jambi ini untuk memberikan masukan dan arahan dalam mengatasi persoalan yang ada di wilayah Kabupaten Kerinci.

Salah satunya soal penanganan wabah pandemi Virus Corona (Covid-19), yang membutuhkan sinergitas bersama untuk sama-sama melaksanakan protokol kesehatan dalam memutus mata rantai penularan wabah tersebut.

“Ini kunker pertama beliau sejak dilantik menjadi Kejati Jambi, jadi arahan beliau kita sama sama dengar bagaimana penanganan Covid-19 di Kerinci,” beber Bupati Kerinci dua periode ini. (*/wow)

Iklan