Bupati Safrial Serahkan Simbolis Zakat Konsumtif dan Beasiswa BAZNAS

Iklan
Bupati Safrial Serahkan Simbolis Zakat Konsumtif dan Beasiswa BAZNAS
Bupati Safrial Serahkan Simbolis Zakat Konsumtif dan Beasiswa BAZNAS

Sapajambe.com Tanjab Barat - Bupati Tanjung Jabung Barat, Dr. Ir. H. Safrial MS serahkan secara Simbolis Zakat Konsumtif berupa sembako bagi masyarakat kurang mampu serta terdampak covid 19. Rabu (02/12/2020). Selain itu, dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Baznas Tanjung Jabung Barat di Balai Pertemuan Kantor Bupati ini, Bupati juga serahkan Beasiswa bagi mahasiswa/i STAI An Nadwah Kuala Tungkal yang berprestasi dan kurang mampu.

Disampaikan Wakil Ketua Baznas, Drs. H. Syahrudin Awang, kegiatan ini diselenggarakan guna membantu masyarakat kurang mampu dan wujud kepedulian baznas pada masa pandemi Covid 19.

Lebih lanjut, Syahrudin Awang juga jelaskan, kegiatan ini akan dilanjutkan dengan penyerahan 50 paket sembako untuk masyarakat di masing-masing kecamatan lingkup Tanjung Jabung Barat.

"Rencananya, akan ada 700 paket sembako untuk 700 orang yang merupakan, serta uang tunai total 5 juta untuk beasiswa bagi 10 mahasiswa STAI An Nadwah Kuala Tungkal yang berprestasi dan kurang mampu," jelasnya.

Bupati Tanjung Jabung Barat, dalam sambutannya sampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Tanjung Jabung Barat yang telah bersinergi serta membantu Pemerintah dalam penanggulangan masalah kemiskinan masyarakat.

Menurut Bupati, semua pihak dan kalangan perlu menjalin sinergi dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terlebih dalam kondisi pandemi covid 19 yang berdampak langsung pada masyarakat, baik dari segi ekonomi maupun sosial.

Mengakhiri sambutannya, Bupati berharap kedepannya dana yang terhimpun di Baznas dapat meningkat serta dapat disalurkan dengan cara yang kreatif dan produktif, mengingat besarnya potensi zakat untuk dimanfaatkan bagi umat Islam.

"Saya berharap, program baik ini seperti ini dapat terus berkelanjutan di masa mendatang," pungkasnya.(*)

Iklan