Gubernur Jambi Jadikan Seberang Kota Sebagai Kampung Wisata Religius

Iklan
Gubernur Jambi Jadikan Seberang Kota Sebagai Kampung Wisata Religius
Gubernur Jambi Jadikan Seberang Kota Sebagai Kampung Wisata Religius

Sapa Jambi - Gubernur Jambi, Al Haris, menyatakan akan menjadikan Sebrang Kota Jambi sebagai kawasan Kampung Wisata Religius. Hal tersebut disampaikan AL Haris pada acara Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Komunitas Masyarakat Jambi Kota Seberang (KMJKS) Periode 2022-2027, di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Jumat 1 April 2022.

Al Haris mengatakan, masyarakat Jambi Kota Seberang memiliki potensi, sosial budaya serta kearifan lokal spesifik yang harus tetap dijaga dan dilestarikan.

"Saya meminta kepada pengurus yang baru nantinya mampu membina dan merangkul baik seluruh pengurus maupun masyarakat Jambi Kota Seberang secara luas, karena kita ketahui bersama bahwa masyarakat Jambi Kota Seberang memiliki potensi, sosial budaya serta kearifan lokal spesifik yang harus tetap kita jaga dan lestarikan," kata Al Haris.

Al Haris mengapresiasi atas pengukukuhkan dan pelantikan pengurus KMJKS ini, semoga para pengurus dapat menjalankan organisasi ini dengan baik dan mengemban amanah, serta mewujudkan visi dan misi organisasi dengan baik dan jadilah mitra masyarakat dan mitra pemerintah.

"Saya mengajak KMJKS agar senantiasa memberikan sumbangsih pemikiran dan turut serta membantu pemerintah dalam menjaga stabilitas wilayah serta mendukung program-program pemerintah sehingga pembangunan di Provinsi Jambi dapat terlaksana dengan baik," kata Al Haris.

Ketua Komunitas Masyarakat Jambi Kota Seberang (KMJKS) Periode 2022-2027 Fakhrudin Razi mengatakan sejarah berdirinya KMJKS ini berawal dan bergerak pada bidang kematian akan tetapi seiring dengan berjalannya waktu terus berkembang ke bidang pendidikan sehingga muncullah pesantren yang ada di Kota Seberang, dan organisasi ini bertujuan untuk mengangkat harkat dan martabat masyarakat orang Seberang

Iklan