Pimpin Apel Gabungan, Danramil Air Hangat Ingatkan Bahaya Narkoba

Iklan
Pimpin Apel Gabungan, Danramil Air Hangat Ingatkan Bahaya Narkoba
Pimpin Apel Gabungan, Danramil Air Hangat Ingatkan Bahaya Narkoba

-- Danramil 417-03/Air Hangat, Kapten Nasrun memimpin kegiatan apel gabungan di halaman Kantor Camat Air Hitam, Senin (2/3). Dalam pidato sambutan, Danramil mengingatkan bahay narkoba dan pentingnya meningkatkan kedisiplinan seluruh anggota.

Upacara Apel gabungan ini dihadiri oleh anggota Koramil air hangat, jajaran Polsek Air Hangat, pegawai pemerintahan se-Kecamatan air hangat dan seluruh perangkat desa dan BPD Kecamatan.

Koramil juga mengingatkan pentingnya menjalin koordinasi kepada adat, Alim Ulama, dan seluruh alemen masyarakat supaya mengingatkan generasi muda dalam mencegah generasi melenial bahayanya narkoba.

Apel yang dilaksanakan setiap senin pagi ini dipimpin secara bergiliran oleh pejabat-pejabat dilingkungan Kecamatan air hangat. Tidak hanya Koramil dan camat saja, Kepala Seksi dan Sekretaris Kecamatan serta akan diberikan tanggung jawab untuk memimpin apel. Apel dilaksanakan setiap pagi, sejak pukul 07.30 WIB hingga selesai.

Sementara, Camat Air Hangat Drs. Dasrisman menjelaskan pentingnya kedisiplinan di kalangan pegawai terutama Aparatus Sipil Negara (ASN). Selain itu, pegawai juga diminta fokus dan bersungguh-sungguh dalam bekerja.

"Kita sebagai ASN harus mencontoh kedisiplinan dari kinerja Swasta. Mereka bisa datang ke kantor tepat waktu, setiap ada kegiatan ataupun acara selalu ontime," ujar Camat.

Tidak hanya itu, ia pun menyampaikan bahwa kegiatan piket harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab. Pada kesempatan yang sama, Camat juga memberikan apresiasi kepada para kepala desa yang baru terpilih.

"Selamat kepada kepala desa terpilih supaya amanah dalam melaksanakan tugas," pungkasnya. (Reg)

Iklan