SAPAJAMBE.COM - JAMBI - Untuk tercapainya visi misi Jambi Mantap, Pemerintah dan Pihak Legislatif harus bersatu dalam visi, harapan dan tujuan sehingga percepatan pembangunan Jambi kedepannya bisa segera terwujud.
Gubernur Jambi H. Al Haris di dampingi Wakil Gubernur Jambi H. Abdullah Sani mengundang Pimpinan Dewan, Pimpinan Fraksi, Pimpinan Komisi, Ketua Badan Kehormatan DPRD di Rumah Dinas Gubernur Jambi, Kamis (12/8/21).
"Sengaja saya undang para Pimpinan Dewan ke rumah Dinas Gubernur, tujuannya ingin mensinergi dan mensinkronisasikan program program di RPJMD Jambi Mantap dengan para Anggota Dewan", ujar Gubernur jambi.
Dengan silaturahmi ini lanjut Al Haris, diharapkan Visi Misi Jambi Mantap yang diajukan ke dewan bisa diterima dan dipahami sehingga adanya kesepahaman kerja kedepannya.
Dalam mempercepat pembangunan di Jambi terang al Haris, perlu adanya kebersamaan, kesatuan karena ini adalah kerja berat dan besar. apalagi sekarang di hadapi dengan wabah pandemi Covid 19.
Pada silaturrahmi ini, beberapa Dewan mengajukan pertanyaan dan memyampaikan permasalahan di Provinsi Jambi yang terjadi selama ini. Para dewan berharap, permasalahan yang terjadi selama ini seperti Infrastruktur Jalan, Pendidikan dan sebagainya bisa diatasi.
(*Med)