Cek Endra Intruksikan Seluruh Tim dan Relawan Tinggalkan Posko Terjun Rangkul Masyarakat

Iklan
Cek Endra Intruksikan Seluruh Tim dan Relawan Tinggalkan Posko Terjun Rangkul Masyarakat
Cek Endra Intruksikan Seluruh Tim dan Relawan Tinggalkan Posko Terjun Rangkul Masyarakat

Sapajambe.Com JAMBI - Mendekati hari pencoblosan, Cagub Jambi Cek Endra memberikan pesan mendadak kepada seluruh tim dan relawan CE-Ratu. Cagub nomor urut 1 ini mengintruksikan agar meninggalkan posko dan bergerak merangkul masyarakat.

"Hari kita makin dekat, ayo, tinggalkan posko dan turun ke lapangan ajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mendukung CE-Ratu," pesan Cagub yang merupakan Bupati non aktif Sarolangun ini. 

Cagub yang berpasangam dengan Ratu Munawaroh Zulkifli ini menyebutkan dengan hari pencoblosan yang tidak lagi sampai satu purnama (30 hari), semua tim dan relawan harus terus membangkitkan semangat kemenangan. 

"Bangkitkan semangat, makin ke ujung ini jangan lemah dan kita terus merangkul masyarakat, Insya Allah CE-Ratu diridhoi Allah SWT menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi periode 2021-2024," ajak CE. 

Sebelumnya, Cagub Cek Endra juga kembali mengingatkan tim dan simpatisannya untuk tidak mudah terpancing isu-isu miring yang dialamatkan kepadanya dan Ratu Munawaroh. 

"Kembali saya ingatkan kita jangan sedikitpun terpancing, terprovokasi, atau ikut dalam permainan black campaign lawan. Tetap kedepankan kesantunan, keramahan dan politik yang baik," tegas CE. 

"Biarlah lawan menyerang, kita jangan sampai menyerang kandidat lawan." tegas CE lagi. (*)

Iklan