Angin Kencang, Pohon Tumbang Di Tengah Jembatan

Iklan
Angin Kencang, Pohon Tumbang Di Tengah Jembatan
Angin Kencang, Pohon Tumbang Di Tengah Jembatan

Angin Kencang, Pohon Tumbang Di Tengah Jembatan SAPAJAMBE.COM Kualatungkal. Akibat angin kencang yang terjadi sekitar pukul 12:30 dini hari, salah satu pohon (Pidade) dengan tinggi mencapai 7 meter lebih tumbang. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, namun akibat Pohon yang melintang, jembatan siswa tepatnya sebelum pujasera sempat terhambat.  Rubuhnya pohon Yang melintang menutupi jembatan bahkan sempat menutup jalan. Namun berkat keperdulian masyarakat sekitar dan penguna jalan pohon di tarik ketepi agar penguna jalan dapat melintas.  Di lokasi, nampak beberapa motor dan mobil terpaksa berhenti. Bersama warga, pengendara  mobil patroli Damkar dan Polisi yang kebetulan melintas, bahu membahu menyingkirkan pohon dengan menarik ke tepian.  "Untuk sementara kita singkirkan dulu, agar lalulintas kembali normal, " tutur X ketua KNPI Supra yogi yang ikut membantu. (anto)

Iklan