Upacara HARHUBNAS, Wabup Serahkan 48 Sertifikat Pengemudi Transportasi Perairan Daratan

Iklan
Upacara HARHUBNAS, Wabup Serahkan 48 Sertifikat Pengemudi Transportasi Perairan Daratan
Upacara HARHUBNAS, Wabup Serahkan 48 Sertifikat Pengemudi Transportasi Perairan Daratan

Sapajambe.Kuala Tungkal- Upacara Peringatan Hari Perhubungan Nasional (HARHUBNAS) Tahun 2018 di Tanjung Jabung Barat berlangsung khidmat. Di pimpin langsung oleh Wakil Bupati Amir Sakib, Upacara yang tahun ini mengambil tema ‚¬ËœGUYUB RUKUN BANGUN BANGSA‚¬„¢ di laksanakan di Halaman Kantor Bupati, senin (17/9) tepat pukul 07.30 wib. Wabup Amir Sakib saat membacakan sambutan Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi menyampaikan peringatan HARHUBNAS kali ini harus dimaknai sebagai momentum yang tepat untuk merenungkan kembali terhadap kinerja dan berbagai peristiwa yang terjadi di sektor perhubungan serta menyatukan persepsi dan tekad untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Tema ‚¬ËœGUYUB RUKUN BANGUN BANGSA‚¬„¢ adalah untuk mempresentasikan bagaimana seluruh elemen sektor perhubungan baik ASN maupun swasta dan masyarakat secara bersama-sama (guyub rukun bersinergi) membangun konektivitas guna mewujudkan transportasi yang handal dan berkeselamatan bagi seluruh masyarakat pengguna transportasi di Indonesia. Peran strategis tersebut akan di iringi dengan pengembangan SDM Perhubungan melalui Talent Pool System dengan program Reform Leadership Training bagi Pejabat Struktural (Administrator, Pengawas dan Pelaksana) serta Pejabat Fungsional berdasarkan hasil Talent Scouting. Kegiatan dimaksud merupakan salah satu rencana aksi reformasi birokrasi area penataan sistem SDM Aparatur untuk mewujudkan pemerintahan yang Bersih, Akuntabel Dan Berkinerja Tinggi. Wabup menambahkan dalam rangka meningkatkan kualitas sumberdaya manusia dibidang perhubungan, Pemkab Tanjab Barat telah mengimplementasikan Memorandum of Understanding (MoU) dan dengan Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) Kementerian Perhubungan. Hasilnya sebanyak 12 putra putri daerah Tanjab Barat dinyatakan lulus melebihi kuoata yang telah ditetapkan. Seusai upacara, Wakil Bupati secara simbolis menyerahkan Sertifikat Pendidikan Transportasi Perairan Daratan kepada 48 pengemudi transportasi perairan daratan yang telah mengikuti Pendidikan dan Pelatihan kerjasama antara Pemkab Tanjab barat dengan Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat Palembang. Selain itu Wabup juga menyerahkan alat keselamatan transportasi sungai berupa life jacket dan life body kepada 4 orang perwakilan operator kapal. Upacara yang di komandoi oleh IPDA. Epy Koto, SH dari Polres Tanjab Barat dan Perwira Upacara Kapt. Inf. Suharwo dari Kodim 0419/Tanjab ini di ikuti oleh seluruh ASN Pemkab Tanjabbar dan Instansi Vertikal dan di hadiri juga oleh segenap Jajaran Forkopimda, Sekda Ambok Tuo, Kasdim Mayor. Inf. Firdaus, Kasat Lantas Polres Tanjabbar Iptu. Bambang Soelistyo, Kapolsek Tungkal Ilir Iptu Sumarno Berutu, Para Asisten Dan Staf Ahli, Kepala OPD serta Kepala Bagian di lingkup Setda Tanjab Barat. (Hms). i

Iklan